Debat Perdana Pasangan Calon di Pilkada Minahasa: Robby Dondokambey dan Vanda Sarundajang Paparkan 15 Janji Politik

Novi Haryono
3 Min Read

MINAHASA, TabeaNews – Debat perdana pasangan calon (Paslon) pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Minahasa digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Madolang pada Selasa (09/10/24). Debat ini menjadi momen penting bagi calon pemimpin untuk memaparkan program kerja dan visi mereka kepada masyarakat.

Pasangan calon nomor urut 3, Robby Dondokambey dan Vanda Sarundajang, yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), terlihat mengenakan setelan kemeja merah dan celana hitam. Mereka memaparkan 15 janji politik yang ditujukan untuk kemajuan masyarakat Kabupaten Minahasa:

1. Mewujudkan Minahasa sehat dan cerdas.

2. Melanjutkan jaminan kesehatan dan jaminan ketenagakerjaan daerah.

3. Menurunkan kemiskinan dan prevalensi stunting.

4. Melestarikan dan mengembangkan budaya daerah.

5. Pemberdayaan perempuan, pemuda, lansia, serta perlindungan anak dan kaum disabilitas.

6. Rehabilitasi Danau Tondano sebagai objek vital dan strategis melalui pengembangan kawasan danau sebagai destinasi wisata unggulan.

7. Meningkatkan Nilai Tukar Petani (NTP) dan Nilai Tukar Nelayan (NTN) Minahasa.

8. Menciptakan lapangan pekerjaan dan meningkatkan investasi melalui pemberdayaan masyarakat desa, penguatan koperasi UMKM, dan hilirisasi industri.

9. Pengelolaan lingkungan hidup termasuk penanganan limbah yang baik.

10. Melanjutkan pembangunan dan peningkatan infrastruktur serta penataan kawasan permukiman yang tangguh terhadap bencana.

11. Mengoptimalkan birokrasi yang profesional dan inovatif.

12. Mendorong pelayanan publik yang prima.

13. Melanjutkan bantuan pembangunan rumah ibadah, insentif bagi rohaniawan, dan bantuan dana duka.

14. Mempercepat transformasi digital yang inklusif.

15. Mengoptimalkan keamanan dan ketertiban wilayah dan lingkungan.

Debat ini mengusung tema “Pembangunan Ekonomi Berwawasan Lingkungan dalam Pengelolaan Sumber Daya Alam, Pertanian, dan Pariwisata yang Berkeadilan. Pertanyaan-pertanyaan dalam debat disusun oleh lima panelis profesional, yang memberikan kesempatan bagi pasangan calon untuk menjelaskan visi dan misi mereka secara mendalam.

Dengan adanya debat ini, diharapkan masyarakat Minahasa dapat lebih mengenal pasangan calon dan membuat keputusan yang tepat dalam memilih pemimpin yang dapat membawa perubahan positif bagi daerah.

Share This Article